Prakata


Assalamualaikum wr. wb.



Yang pertama kami ucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang selalu melimpahkan rahmatnya sehingga kami dapat menyelesaikan blog ini dengan baik.


Tak lupa ucapan terima kasih untuk guru pembimbing kami Pak Taat yang telah memberikan arahan agar kami bisa menyelesaikan tugas-tugasnya.


Blog ini kami dibuat dengan tujuan untuk keperluan tugas tugas Prakarya dan Kewirasahaan (Pra Ku) di SMA Negeri 1 Magelang yang di berikan oleh guru pembimbing kami, selain itu untuk membagikan ilmu-ilmu kepada orang lain.


Harapanya semoga blog ini tidak sekedar untuk keperluan tugas. Tetapi dapat menjadi tempat menimba ilmu bagi orang-orang yang membacanya.


Sekian dan terima kasih.


Wassalamualaikum wr.wb.



Magelang, 14 Agustus 2015


Admin Blog


Kelas MIA 5 Kelompok 3

Tugas Prakarya Membuat Rak Mini

Tugas Prakarya Membuat Rak Mini Kelompok 3 Kelas X MIA 5



1. Bahan-Bahan dan Alat-Alat yang diperlukan


  • Gunting
  • Cutter
  • Penggaris
  • Solasi Bolak Balik
  • Solasi
  • Pulpen
  • Pensil
  • Penghapus
  • Lem Tembak
  • Kardus
  • Kertas Asturo

2. Proses Pengerjaan


1. Pembuatan Sketsa Badan Truk.

Hal yang pertama yang harus dilakukan adalah membuat sketsa, setelah itu sketsa tersebut direalisasikan di media(Kardus) dengan menggunakan pensil atau pulpen.

2. Memotong Sketsa Badan Truk.

Setelah sketsa selesai dibuat, kardus di potong sesuai sketsa menggunakan cutter atau gunting.



3. Menempelkan Sebaigan Hasil Potongan Sketsa Badan Truk.

Setelah itu hasil potongan sebelumya di tempelkan sesuai pada tempatnya.

4. Membuat Laci Untuk Bagian Kepala Truk.

Pada bagian kepala truk di buat dua laci yang bisa digunakan untuk mengisi barang-barang yang mempunyai ukuran kecil.

a. Membuat Sketsa, Memotong Sketsa, dan Menempelkannya.

Untuk membuat sebuah laci truk, yang pertama dilakukan adalah membuat sketsa, lalu memotong sketsa tersebut, dan terakhir merekatkannya.

5. Menghias Badan Truk dengan Kertas Asturo dan Membentuk Bentuk dari Badan Truk.

Untuk menutupi kardus pada badan truk, maka badan truk tersebut ditutupi oleh kertas asturo. Setelah itu, badan kertas truk tersebut disatukan agar membentuk sebuah bentuk badan truk.

6. Memasukan Sekat.

Sebeluk bagian atas badan truk ditutup, dimasukan terlebih dahulu sekat di dalamnya.

7. Membuat Beberapa Hiasan.

Untuk mmeperindah maka dibuatlah hiasan.

8. Membuat Bagian Kepala Truk.

Bagian Kepala truk di buat sesuai dengan ukuran yang telah di buat awal.

9. Membuat ban.

Sebagai truk, pasti memiliki ban. Jadi di rak ini dibuat juga bentuk ban.

10. Tempelkanlah semua ban, badan, dan kepala truk.

Tempel semuanya menggunakan lem atau solasi bolak balik.

11. Selesai

Rak Buku berbentuk truk sudah selesai.

SHARE

Unknown

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar